KABSYAH BINTI RAFI : KESYAHIDAN PUTERANYA MENGGONCANG ARASY ALLAH.(PART 4)
Di masa sakitnya, dia pernah memenuhi panggilan Rasulullah SAW untuk sebuah tugas memutuskan/mem bincankan sebuah perkara untuk bani Quraizhah. Rasulullah SAW menilai keputusan itu sangat adil. Beliau bersabda, "Engkau telah memutuskan hukuman sesuai dengan hukum Allah dan hukum Rasul-Nya."
Setiap perempuan berdusta dengan tangisnya, kecuali Ummu Sa'ad
Bagaimanapun, Ummu Sa'ad / Kabsyah binti Rafi 'sedih dan menangisi kepergian anaknya. Ketika Rasulullah SAW tiba di rumah Sa'ad bin Mu'adz, ia telah menghembuskan nafas terakhirnya. Mendengar tangisan Ummu Sa'ad Rasulullah SAW bersabda, "Setiap perempuan berdusta dengan tangisnya, kecuali Ummu Sa'ad." Kemudian jasad Sa'ad dibawa keluar. Orang-orang yang mengangkatnya berkata, "Wahai Rasulullah kami tidak pernah mengangkat jenazah seringan ini." Rasulullah SAW bersabda, "bagaimana tidak ringan, malaikat telah turun ke bumi . Mereka belum pernah turun dengan cara seperti ini sebelumnya. Dan mereka turut memikul jenazah bersama kalian. "
Rasulullah SAW pernah menemui Sa'ad saat terbaring sakit dan nafasnya tersekat-sekat. Rasulullah SAW bersabda, "Semoga Allah membalas kebaikanmu selama ini sebagai pemimpin kaum yang baik. Engkau telah membuktikan janjimu, maka aku berdo'a semoga Allah membuktikan janji-Nya kepadamu. "
Rasulullah SAW bersabda, "Arasy Allah yang Maha Pengasih bergoncang kerana kematian Sa'ad bin Mu'adz."
"Arasy Allah yang Maha Pengasih bergoncang kerana kematian Sa'ad bin Mu'adz."
Ibnu Umar ra berkata, Rasulullah SAW bersabda, "Hamba soleh yang (kematiannya) telah menggegarkan 'Arasy, membuat pintu-pintu langit terbuka dan 70.000 malaikat hadir mengiringinya. Padahal mereka belum pernah turun ke bumi seperti ini sebelumnya, merasa kesempitan kemudian Allah memberinya keluasan . Hamba soleh yang dimaksud adalah Sa'ad bin Muadz, "(HR.Bukhari Muslim).
Mendengar kebaikan yang diperoleh puteranya, Ummu Sa'ad sangat terhibur.
70 Ribu Malaikat hadir mengiring jenazah Sa'ad bin Mu'adz dan memikulnya bersama kaum muslimin.
Tiada ulasan:
Catat Ulasan
Asaalamualaikum...
jangan lupa tinggalkan komen anda yerp:)